Berkat Natal buatku
Sebelumnya aku mau minta maaf dulu ke temen-temen blog kalau belum sempet mampir karena dua mingguan ini aku lagi sibuk mempersiapkan acara Perayaan Natal bersama org Indonesia di Dortmund, dan puji Tuhan aku di berkati Tuhan untuk memimpin pujian di acara tersebut karena itu aku perlu mempersiapkan segalanya dgn Doa puasa supaya Tuhan buka jalan dan turut campur dalam acara tersebut karena dengan kekuatanku sendiri aku tak akan mampu melakukannya tapi dengan urapan kasih Tuhan aku bisa bersaksi bagi kemuliaan namaNya. Kami juga mengundang beberapa orang Jerman juga dlm acara tersebut karena itu aku harus mempersiapkan puji-pujian dengan tiga bahasa khususnya bahasa Indonesia, Inggris dan Jerman, untuk itu aku juga minta Doa dari temen-temen semua supaya acara Natal tersebut berjalan dengan lancar sesuai dengan kehendak Tuhan dan semakin banyak orang-orang yg di menangkan dalam Tuhan, karena kalau aku melihat banyak orang Jerman yg mengaku orang beragama dan beribadat ke tempat ibadat tapi hanya sebagai rutinitas saja tapi hati mereka hampa karena Tuhan nggak ada di hati mereka, untuk itu kami disini banyak bergumul dan berperang terus supaya iman kami semakin kuat dan bertumbuh, terima kasih Tuhan buat Kasih Setiamu.
0 Kommentare:
Kommentar veröffentlichen
Abonnieren Kommentare zum Post [Atom]
<< Startseite